Home News Tim Mini Hasil Maksi

Tim Mini Hasil Maksi

936
0
SHARE
Tim Indonesia terdiri dari Aldila Sutjiadi, Priska Madelyn Nugroho dan Janice Tjen finish sukses bertahan di Piala Fed Grup I Zona Asia Oseania yang berlangsung di Dubai Uni Emirat Arab, 3-7 Maret 2020.

Tim Indonesia sukses bertahan di Piala Fed Grup I Zona Asia Oseania yang berlangsung di Dubai Uni Emirat Arab, 3-7 Maret 2020. Skuad Merah Putih yang terdiri dari Aldila Sutjiadi, Priska Madelyn Nugroho dan Janice Tjen finish di posisi keempat yang menjadi batas aman dari ancaman degradasi. Aldila dkk menorehkan dua kemenangan dan tiga kekalahan dalam kompetisi yang diikuti enam negara peserta.

“Ini hasil yang luar biasa karena Indonesia tampil dg jumlah petenis minimal namun bisa berprestasi maksimal,” tutur kapten tim, Deddy Tedjamukti setiba di Tanah Air, Minggu (8/3).

Hadir sebagai tim berperingkat terendah, Indonesia membuat kejutan dengan menaklukkan unggulan kedua, Taiwan 2-1 pada hari perdana ajang perebutan lambang supremasi tenis beregu putri itu, Selasa (3/3).

Priska menang atas Ya Yi Yang dan Aldila mengungguli En Shuo Liang. Sedangkan duet Aldila & Priska harus mengakui ketangguhan pasangan papan atas dunia, Latisha Chan & Chan Hao Ching. Satu tambahan kemenangan diperoleh Indonesia saat membekap Uzbekistan tanpa balas 3-0.

Kendati kalah dari India 1-2 pada pertandingan terakhir, Sabtu (7/3), Indonesia lolos dari degradasi karena unggul kemenangan match atas Taiwan.

Klasemen Akhir
China dan India promosi ke play off Grup Dunia.
Korea dan Indonesia bertahan di Grup I.
Taipei dan Uzbekistan degradasi ke Grup ll.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here